Penjabat Bupati Pringsewu Hadiri Maulid Nabi da Resmikan TPA Sukanegeri

Senin, 24 Oktober 2022 | 12:37 WIB Last Updated 2022-10-24T05:37:59Z
 Penjabat Bupati Pringsewu saat Hadiri Maulid Nabi da Resmikan TPA Sukanegeri. (Ist)



PRINGSEWU, JBN Indonesia - Penjabat Bupati Pringsewu menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus meresmikan dan tasyakuran gedung TPA Hobbul Qur’an di Pekon Sukanegeri, Kecamatan Pardasuka, Minggu (23/10/22). 


Peresmian ditandai dengan prosesi pengguntingan pita di depan pintu masuk TPA.


Penjabat Bupati Pringsewu Adi Erlansyah pada acara yang dihadiri sejumlah pejabat pemkab, anggota DPRD dari dapil setempat, camat dan uspika beserta kapekon dan pengurus serta jamaah berharap dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini, semuanya  senantiasa diberikan kekuatan iman agar lebih memahami dan dapat meneladani akhlak Rasulullah SAW. "Dengan bekal kekuatan iman itu pula semoga kita dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT," harapnya.


Terkait dengan selesainya pembangunan serta difungsikannya gedung TPA Hobbul Qur’an ini,  maka anak-anak di daerah ini akan dapat merasakan manfaatnya. "Oleh karena itu saya berharap agar kiranya seluruh orang tua yang mempunyai putra-putri untuk dapat terus memberikan dukungan dan support agar mereka lebih bersemangat dalam menuntut ilmu agama," harapnya. (*/ RAWI)

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Penjabat Bupati Pringsewu Hadiri Maulid Nabi da Resmikan TPA Sukanegeri

Trending Now