Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) John Wempi Wetipo - Joe/JBN |
Jayapura, JBN INDONESIA – Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) John Wempi Wetipo mengajak para pemuda untuk terlibat aktif dalam kegiatan positif. Upaya tersebut sebagai wujud pemaknaan atas peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-94.
Karena itu pula, dirinya menghadiri upacara peringatan HSP ke-94 di bawah laut Tanjung Kayu Batu, Jayapura, Papua. Kegiatan tersebut memberi makna kepada generasi muda agar terus meningkatkan kreativitas di tengah kebebasan dan banyaknya peluang yang dimiliki. Apalagi situasi saat ini juga didukung dengan terkendalinya pandemi Covid-19.
“Sekarang kan kita ada di era digital. Sekarang sudah waktunya untuk generasi muda harus bangkit bergerak untuk memajukan bangsa dan negara,” ujar Wempi dalam keterangannya di Dermaga Ditpolairud Polda Papua, Jayapura, usai melangsungkan upacara di bawah laut, Jumat (28/10/2022).
Wempi mengajak generasi muda untuk menjaga kerukunan dan menjalin persahabatan dengan siapa saja. Persahabatan tersebut baik kepada sesama manusia, tumbuhan, hewan, maupun alam. Dirinya mencontohkan, kegiatan upacara yang digelar di bawah laut diawali dengan prosesi baris berbaris di daratan, yakni di Dermaga Ditpolairud Polda Papua. Kemudian dilanjutkan di bawah laut di Tanjung Kayu Batu, Jayapura, Papua.
“Kegiatan upacara tadi di darat sebentar, tapi di laut juga kita lakukan. Artinya memberi spirit bahwa hidup ini manusia harus seimbang (dengan alam),” tambahnya.
Di sisi lain, berkaitan dengan tema “Bersatu Bangun Bangsa” yang diusung dalam HSP kali ini, Wempi menilai berbagai terobosan perlu dimulai dari generasi muda. Para pemuda, kata dia, sudah saatnya melakukan berbagai kiprah positif untuk bisa membangun bangsa ke depan yang lebih baik. Terlebih, ke depan bangsa Indonesia bakal merasakan dampak bonus demografi. Capaian tersebut nantinya diyakini bakal mendorong kemajuan bangsa.
“Mari kita bersatu untuk membangun bangsa yang besar ini dari Merauke sampai Sabang. Kenapa dari Merauke sampai Sabang? Mataharinya kan dari timur Indonesia. Jadi Merauke duluan baru Sabang. Jadi mari kita bersatu padu bekerja lebih baik,” tambah Wempi.
Dalam kesempatan yang sama, Wempi menyampaikan apresiasinya kepada berbagai pihak yang terlibat dalam kegiatan upacara peringatan HSP di bawah laut. Beberapa yang ia sebutkan di antaranya Ditpolairud Polda Papua, Danlantamal, serta sejumlah komunitas diving yang terlibat. Ke depan, Wempi berharap kegiatan serupa dapat dihelat kembali dengan lebih meriah. Dengan demikian, semangat memperingati HSP dapat dirasakan seluruh elemen masyarakat. (Joe - JG)
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia