Susana bakti sosial donor darah di Wisata Bahari Pasir Putih (Heru/JBN Indonesia) |
SITUBONDO JAWA
TIMUR, JBN Indonesia - Dalam
rangka memperingati HUT ke-71 Humas Polri, Humas Polres Situbondo bersama
Komunitas dan Netizen menggelar bakti sosial donor darah yang
berlangsung di wisata
Bahari Pasir Putih, Kabupaten Situbondo, Minggu (30/10/2022).
Baksos donor
darah ini, terselenggara
atas dukungan Palang Merah Indonesi (PMI) Kabupaten Situbondo. Dalam kegiatan ini, ratusan Komunitas IPCI dan Netizen
berhasil mengumpulkan lima puluh kantong darah.
Keterangan yang disampaikan Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi
Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H. mengatakan bahwa, dalam rangka memperingati HUT ke-71 Humas Polri
yang mengambil tema “Humas
Polri Yang Presisi Bangkit Bersama Masyarakat Menuju Indonesia Majuʺ, Polres
Situbondo memilih bakti sosial donor darah bersama Komunitas IPCI dan Netizen.
“Selain personel Humas Polres
Situbondo donor darah, kita juga melibatkan Netizen dan Komunitas yang ikut
sukarela mendonorkan darahnya. Alhamdulillah, Komunitas IPCI dan Netizen sangat antusias melaksanakan
donor darah ini,“ jelas
AKBP Andi Sinjaya.
Dengan adanya bakti sosial donor darah ini, Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi
Sinjaya berharap dapat membantu masyarakat yang
membutuhkan sumbangan darah untuk kepentingan kesehatan.
“Darah
yang didonorkan itu, dikumpulkan PMI untuk diberikan ke masyarakat yang membutuhkan. Semoga
kegiatan donor darah hari ini memberikan manfaat bagi masyarakat,”
pungkas Kapolres Situbondo. (Heru/JBN)
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia