AB saat dibawa ke Puskesmas Tilongkabila oleh personil Polsek Tilongkabila (foto:Humas) |
BONE BOLANGO, JBNIndonesia – Warga Desa Iloheluma Kecamatan Tilongkabila Kabupaten Bone Bolango Provinsi Gorontalo digegerkan dengan penemuan sosok perempuan tua yang tergeletak di kebun milik salah seorang warga.
Sang nenek yang berinisial AB (67), yang belakangan diketahui merupakan warga asal Desa Tilihuwa Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo itu pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang bernama Pulu, Senin, (3/7).
Dari informasi yang ada, kronologis penemuan AB tersebut berawal pada sekira pukul 13.00 wita, salah seorang warga bernama Pulu berjalan menuju kebun untuk mengecek hewan peliharaannya (sapi, red). Namun ditengah perjalanan Pulu melihat seorang perempuan tua tergeletak dan saat itu pula dirinya langsung mendekati AB.
Saat ditemukan kondisi AB sudah dalam keadaan lemas sehingga susah diajak untuk berbicara. Melihat kondisi itu, dengan cepat warga langsung menghubungi Personil Polsek Tilongkabila untuk melaporkan kejadian ini.
Dengan reaksi cepat Personil Polsek Tilongkabila yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Ipda Andi Rustan langsung menuju ke TKP dan langsung membawa AB ke Puskesmas Tilongkabila untuk mendapatkan penanganan medis.
Kapolsek Tilongkabila Ipda Andi Rustan menjelaskan bahwa dari keterangan pemeriksaan medis, AB mengalami masalah asam lambung. Pihaknyapun kemudian segera menghubungi keluarga AB.
“Kami juga sudah mencari tahu dan menghubungi keluarganya. Sekarang AB sudah dijemput (keluarganya)," ungkap Ipda Andi Rustan. (Tiansi/JBN)
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia