Suasana peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Kodim 0823 Situbondo (Heru/JBN Indonesia) |
JBN Indonesia - SITUBONDO JATIM - Kodim 0823 Situbondo menyelenggarakan
kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang berlangsung di Mushola Kodim 0823 Situbondo Jl. PB. Sudirman No. 32 Kelurahan Patokan, Kecamatan Kota Situbondo, Kabupaten Situbondo, Senin
(02/10/2023).
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini, dipimpin langsung oleh Pasipers Kodim
0823 Situbondo Kapten Inf Athin Irawanto. “Tujuan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW ini
untuk meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT. Dan untuk meneladani nilai-nilai dan
ajaran Rasulullah SAW yang diberikan kepada umatnya,” jelas Kapten Inf Athin Irawanto.
Lebih lanjut
Kapten Inf Athin Irawanto mengatakan, kegiatan ini juga sebagai bentuk syukur umat muslim dalam meningkatkan
ibadah kepada Allah SWT. “Momentum peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW saya harapkan kepada
para prajurit Kodim 0823 Situbondo mampu meningkat membaca Al-Qur'an, bersholawat dalam
kehidupan sehari-hari,” kata Kapten Inf Athin Irawanto.
Hadir dalam
kegiatan peringatan Maulit Nabi Muhammad SAW tersebut, diantaranya Staf dan Danramil Jajaran Kodim 0823
beserta anggota Bintara dan Tamtama serta PNS Kodim 0823 Situbondo. (*)
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia