Sebanyak 240 Jamaah Haji Sinjai, Resmi Dilepas Oleh Sekda Sinjai

permataillahi
Minggu, 28 April 2024 | 19:01 WIB Last Updated 2024-04-28T12:01:50Z
Andi Jefrianto Asapa, Sekda Sinjai mewakili Pj. Bupati Sinjai saat pelepasan Jemaah Haji Kabupaten Sinjai (Bernas Network)


Kabardesa.co.id, SINJAI - Jemaah haji Kabupaten Sinjai resmi dilepas oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai. Total jemaah haji Kabupaten Sinjai yang dilepas sebanyak 240 jemaah.


Acara pelepasan berlangsung di Masjid Islamic Center Sinjai. Dilepas oleh Pj Bupati Sinjai, yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, Minggu (28/4) siang.


Dalam sambutannya, Sekda Sinjai Andi Jefrianto Asapa menyampaikan rasa syukurnya karena musim haji tahun ini kuota haji kembali ke porsi normal. Dengan porsi tersebut diharapkan kedepan mempercepat akan keberangkatan Jemaah Haji Sinjai yang saat ini tercatat sebagai daftar tunggu.


Pada kesempatan itu, Sekda Sinjai juga mengingatkan para Jemaah Haji agar senantiasa mematuhi petunjuk dari pembimbing ibadah haji, mulai sejak diberangkatkan sampai tiba kembali di Kabupaten Sinjai.


"Kami dari pemerintah berharap agar para jemaah senantiasa menjaga kebersamaan dan persaudaraan. Menjaga nama baik daerah Kabupaten Sinjai, Provinsi Sulsel, dan Indonesia selama berada di Arab Saudi," ucapnya.


Terakhir Sekda Sinjai kembali mengingatkan para jemaah untuk mengutamakan seluruh rangkaian pelaksanaan ibadah haji daripada kegiatan pribadi lainnya. Demikian pula jika ada Jemaah yang akan melakukan aktifitas lain seperti belanja dan lainnya, agar tidak pergi sendiri-sendiri.


"Tetap selalu bersama dengan kelompoknya, serta harus mendapatkan izin dari pembimbing haji saudara. Hal ini perlu saya sampaikan mengingat hukum dan peraturan di kerajaan Arab Saudi berbeda dengan negara kita," jelasnya.


Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sinjai, H. Jamaris membeberkan jemaah haji Sinjai yang berjumlah 240 jemaah tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 4 gelombang pertama.


"Jemaah haji kita bergabung dengan 202 jemaah haji Kota Makassar, 5 petugas kloter, dan 3 TPHD. Kita sama-sama di kloter 4," pungkasnya.


Rencananya rombongan jemaah haji Sinjai bakal bertolak ke Asrama Haji Sudiang, Kota Makassar pada Minggu, 12 Mei mendatang dengan mengambil titik kumpul di Masjid Agung Nujumul Ittihad.


Sebelum diberangkatkan ke Arab Saudi melalui Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, jemaah haji Sinjai akan dikarantina sehari di Asrama Haji Sudiang.


(Rls Humas Kominfo)

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sebanyak 240 Jamaah Haji Sinjai, Resmi Dilepas Oleh Sekda Sinjai

Trending Now