Dandim Probolinggo Dampingi Kasdam V/Brawijaya,Trail Adventur Trabas di Wilayah TNBTS

Redaksi
Minggu, 21 Juli 2024 | 12:15 WIB Last Updated 2024-07-21T05:17:33Z

Kasdam V/Brawijaya beserta beberapa pejabat utama, dalam kegiatan trail adventure trabas juga dikuti oleh anggota Komunitas Brawijaya Trail (Yuliono/JBNIndonesia.com)

JBNIndonesia.com,PROBOLINGGO-
 Untuk mendukung kegiatan trail adventur trabas 2024, Komandan Kodim (Dandim) 0820/Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto mendampingi Kasdam V/Brawijaya Brigjen TNI Endro Satoto bersama puluhan peserta trail lainnya di wilayah Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).


Letkol Arm Heri Budiasto Dandim 0820/Probolinggo mengatakan, untuk jalur kegiatan trail adventure trabas kali ini, start dimulai dari cafe Bamboo Besi Bromo, Ngeteh, Argo Wulan, Penanjakan 1, Lautan Pasir, Bukti Teletubbies dan kembali finish di Cafe Bamboo Besi Bromo.


"Selain Kasdam V/Brawijaya beserta beberapa pejabat utama, dalam kegiatan trail adventure trabas juga dikuti oleh anggota Komunitas Brawijaya Trail," katanya, pada Minggu (21/7/2024)


Kegiatan trail adventur trabas ini digelar,  bertujuan untuk memupuk sinergitas dan kekompakan di lingkungan keluarga besar kodam V/Brawijaya. Selain merupakan ajang silaturahmi dalam menjaga kebersamaan dan kekompakan.


"Momentum seperti ini tentu akan terus kita pupuk dan jaga, sehingga dimomen lainnya nanti bisa bersinergi serta mengawal apa yang menjadi kebijakan pemerintah untuk menjadikan wilayah teritorial yang kondusif dan lebih baik lagi,"ujarnya.


Lebih lanjut, TNI harus terus memperkuat sinergisitas dan solidaritas agar bangsa ini semakin kokoh dalam mewujudkan stabilitas keamanan dan politik yang aman serta kondusif. 


"Mari bersinergi bersama dalam mendukung tugas pokok masing - masing,"pungkasnya.


(Yuli/JBN)

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dandim Probolinggo Dampingi Kasdam V/Brawijaya,Trail Adventur Trabas di Wilayah TNBTS

Trending Now