Sinergi Kuat Perhutani KPH Bondowoso Dengan Forkopimda Untuk Kelestarian Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat

Kamis, 01 Agustus 2024 | 21:24 WIB Last Updated 2024-08-01T14:47:36Z

 

Adm KPH Bondowoso Misbakhul Munir bersinergi dengan Pj Bupati 


BONDOWOSO, JBN Indonesia – Inovasi demi inovasi terus digulirkan oleh jajaran manajemen Perum Perhutani KPH Bondowoso. Dalam upaya mencapai target kerja dan menjalankan amanah Direksi Perhutani, Administratur KPH Bondowoso yang baru, Misbakhul Munir, tidak membuang waktu. Bersama Anton Sujarwo S.Hut, Wakil ADM/KSKPH Bondowoso Selatan, mereka aktif melakukan kunjungan kerja ke berbagai instansi penting di Bondowoso dan Situbondo. Kamis (01/08/2024).


Hari ini, dalam suasana yang penuh keakraban, Misbakhul Munir berkunjung ke Rumah Dinas Bupati Bondowoso. Di sana, ia bertemu dan bersilaturahmi dengan Pj. Bupati Bondowoso, Muhammad Hadi Wawan Guntoro, serta jajaran Forkopimda termasuk Hendri Widotono S.Pt., MP. (Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan), Drs. Abdurrahman, M.Si. (Asisten Administrasi Pembangunan), dan Yuni Dwi Srihandayani, S.Sos. (Kepala Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif).


“Sebagai langkah awal dalam mengemban tugas baru di Perhutani Bondowoso, kami ingin memastikan bahwa koordinasi dan komunikasi dengan Forkopimda berjalan baik. Dukungan penuh dari Forkopimda sangat penting untuk kesuksesan pengelolaan hutan,” ujar Misbakhul Munir.


Pj. Bupati Bondowoso menyambut baik inisiatif ini. “Selamat datang dan selamat memimpin di Perhutani Bondowoso. Kami siap bersinergi dan memberikan dukungan penuh untuk melestarikan, mengamankan, dan mengelola kawasan hutan. Pengelolaan hutan yang baik akan membawa kesejahteraan bagi masyarakat Bondowoso,” ujar Muhammad Hadi Wawan Guntoro.


Senada dengan Bupati, Hendri Widotono dan Yuni Dwi Srihandayani menekankan pentingnya peran Perhutani dalam mendukung program peningkatan ketahanan pangan. "Masyarakat Bondowoso, terutama yang tinggal di pedesaan, sangat bergantung pada kawasan hutan untuk sumber pangan dan perekonomian mereka," tambah Hendri.


Dengan kolaborasi yang kuat antara Perhutani KPH Bondowoso dan jajaran Forkopimda, diharapkan upaya pelestarian hutan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dapat tercapai secara optimal.

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sinergi Kuat Perhutani KPH Bondowoso Dengan Forkopimda Untuk Kelestarian Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat

Trending Now