Kisah Idris Amu, Kepala Dusun yang Sukses Sekolahkan Anaknya karena Bantuan Sapi Ismet Mile

Rabu, 23 Oktober 2024 | 18:05 WIB Last Updated 2024-10-24T03:08:22Z

 

Idris Amu (kiri) foto bersama Tim Kampanye Paslon IRIS, Iswan Malik usai kampanye paslon IRIS di Kecamatan Bulango Timur, Rabu (23/10/2024).


BONE BOLANGO, JBN Indonesia - Meski sudah tidak lagi menjabat, namun jasa dan kebaikan Ismet Mile saat menjadi Bupati Bone Bolango ternyata masih terus diingat dan tidak pernah dilupakan oleh rakyat di Kabupaten Bone Bolango. Seperti yang diungkapkan oleh Idris Amu, warga Desa Toluwaya Kecamatan Tapa yang menjadi Kepala Dusun di masa kepemimpinan Ismet Mile.


Diwawancarai usai kampanye paslon IRIS di Kecamatan Bulango Timur pada Rabu (23/10/2024), Idris Amu menceritakan kisah kehidupannya sebelum diangkat menjadi Kepala Dusun hingga sukses menyekolahkan anaknya ke tingkat perguruan tinggi karena bantuan sapi dari Ismet Mile.


"Saya dulu hanya pekerja serabutan pak, karena ada pemekaran desa dan kecamatan oleh Pak Ismet saat itu kemudian saya diangkat jadi Kepala Dusun di Desa Toluwaya," ungkap Idris Amu dengan mata berkaca - kaca karena terharu mengingat kebaikan Ismet Mile kepadanya dan keluarganya.


Bukan hanya diangkat menjadi Kepala Dusun, Idris Amu juga mengaku diberikan bantuan sapi oleh Ismet Mile. Dari bantuan sapi inilah ia berhasil menyekolahkan kedua anaknya hingga ke tingkat perguruan tinggi.


"Sapi bantuan dari pak Ismet setelah beranak banyak yang lain saya jual untuk membiayai kuliah kedua anak saya," bebernya.


Idris pun mengaku merasa heran dengan pernyataan dari sejumlah pihak yang menyebut bahwa program sapi Ismet Mile tidak masuk akal dan susah diimplementasikan. Ia pun menegaskan bahwa Ismet Mile bukan pemimpin yang suka berjanji namun selalu membuktikan.


"Yang lalu saja beliau tidak pernah berjanji tapi program sapi direalisasikan, jadi ini bukan janji tapi sudah terbukti," tandasnya.


(TIANSI)


Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kisah Idris Amu, Kepala Dusun yang Sukses Sekolahkan Anaknya karena Bantuan Sapi Ismet Mile

Trending Now